Selasa, 30 September 2014

cara merawat perlengkapan kantor

CARA MEMELIHARA PERALATAN KANTOR

MEMELIHARA PERALATAN KANTOR
A.    Memilih Peralatan Dan Mesin-mesin Kantor
Menurut Drs. Moekijat dalam bukunnya Tata laksana Kantor, Khususnya memilih mesin-mesin kantor perlu diperhatikan hal-hal seperti berikut :
1.     Mesin yang dipakai harus benar-benar diperlukan
2.     Jenis mesin hendaknya praktis
3.     Mesin tersebut dapat mengurangi biaya pelaksanaan pekerjaan
4.     Mesin dapat mempercepat selesainnya pekerjaan.
5.     Mutu mesin harus benar-benar baik.
B.    Faktor-faktor untuk memilih peralatan :
1.     Pekerjaan dan cara menyelesaikannya
2.     Kebutuhan pegawai perseorangan
3.     Penghematan jumlah dan nilai waktu seluruhnya
4.     Fleksibilitas penggunaannya
5.     Harga dan penanaman modal
6.     Kemampuan kesatuan
7.     Nilai keindahan
8.     Preferensi pegawai                                                                    
C.    Cara Memelihara Peralatan
1.    Cara pemeliharaan penjepret kerta:
a.    Agar tidak berkarat, bersihkan selalu dengan kain halus (parnel).
b.    Hindari penyimpanan pada ruang yang lembab, simpanlah pada tempat yang kering.
c.    Agar daya per tetap kuat jangan masukkan staples melebihi kapasitas.
d.    Jika terjadi kemacetan pada bagian mulut,hindari memukul penjepret tetapi bukalah secara perlahan lahan.
2.    Cara pemeliharaan pelubang kertas:
a.    Selalu membersihkan sisa kertas yang tertinggal     pada tempatnya, setelah pelubang kertas itu di    pergunakan.
b.    Hindarilah pemukulan telapak tangan pada bagian penekan.
c.    Tempatkan pada tempat yang kering,dan hindari penyimpanan padan ruang yang udaranya lembab.
d.    Agar tidak terkena karat, maka selalu di bersihkan seluruh permukaan nya dengan menggunakan kain halus.
3.    Cara pemeliharaan mesin pemberi nomor:
a.    Bersihkan angka angka nya dengan minyak tanah
b.    Agar tidak berkarat bersihkan selalu dengan kain halus
c.    Jangan menggunakan tinta cap , sebab dapat melengketkan roda angka jika tinta tersebut kering.
d.    Masukkan dalam laci atau kotak yang rapat dan kering.
e.    Supaya roda angka tidak mudah aus  jangan  menggunakan stylus logam.
4.    Telepon
a.    pastikan perangkat anda dalam keadaan kering
b.    jangan gunakan atau jangan disimpan di tempat yang kotor dan berdebu
c.    jangan simpan di tempat yang panas dan dingin
d.    pastikan perangkat tidak terjatuh, terbentur atau terguncang
e.    jangan gunakan bahan kimia, larutan pembersih atau detergen keras untuk membersihkan perangkat
f.    jangan cat perangkat
5.    Faksimile
Mesin faksimili atau faks adalah alat komunikasi yang masih sering digunakan oleh sejumlah orang. Kalau dipelihara dengan baik, maka akan bisa memperpanjang umur pemakaiannya. Biarkanlah dia bekerja maksimal, kita bisa memeliharanya dengan sederhana sebagai berikut:
a.    Dokumen yang hendak dikirim jangan terlalu tebal, juga jangan kotor dan sobek. Ini mencegah pembacaan agar tidak terganggu, yang dapat menyebabkan hasil faks ada noda.
b.    Pakailah spare part orisinil pabrik. Hindari spare part yang tidak orisinil, karena bisa membuat mesin faks rusak.
c.    Dengan rutin membersihkan roll dalam mesin faks, waktu membersihkan pakailah kain yang bersih untuk mengelap.
6.    Telex
a.    Aliran listrik untuk pesawat teleks tidak perlu dimatikan.
b.    Sebelum menekna tombol start ,nomor telex relasi harus sudah diketahui.
c.    segera putuskan hubungan dengan menekan tombol stop pada saat :
•    Tercetak AAB yang neragukan (cacat).
•    Tercetak AAB yang tidak dikehendaki.
•    Mulai akna mengadakan pertukaran berita, tetapi angka atau hurufnya tidak terbaca.
Ada juga cara pemeliharaan barang disesuaikan dengan kriteria berikut :
1.    Menurut Tempat Barang.
a.    Ada dalam gudang/persediaan.
Dilakukan dngan cara meletakkan sesuai dengan kondisi barang dan  selalu terkontrol setiap waktu jika perlu diberikan pengaman dari hal-hal yang dapat merusakkan barang. Contohnya: barang yang terbuat dari logam seperti, meja atau lemari disemprot bahan anti karat.
b.    Ada dalam pemakaian.
Selalu digunakan sesuai prosedur, dibersihkan dan diletakkan secara aman. Contohnya: komputer prosedur penggunaannya (menghidupkan dan mematikan) harus sesuai dan dibersihkan secara rutin juga matikan sambungan listrik jika sudah tidak digunakan lagi.
2.    Menurut Jenis Barang.
a.    Barang bergerak (bisa dipindahkan)
Dirawat sesuai prosedur dan jika terjadi kerusakan dan tidak teratasi dapat dibawa keluar kantor untuk di servis oleh ahlinya. Contohnya: mesin printer jika mengalami kerusakan dan tidak bisa diservis di kantor bisa dibawa ke pusat perbaikan di lain tempat.
b.    Barang Tetap (tidak bisa dipindahkan)
Digunakan secara baik dan sesuai prosedur. Contohnya: lampu listrik atau kran air harus dimatikan jika kita tidak membutuhkan lagi.
3.    Menurut Kurun Waktu.
a.    Rutin (perawatan sehari-hari) dengan cara meletakkan secara aman, membersihkan dan menggunakan sesuai prosedur.
b.    Berkala (perawatan berdasarkan kurun waktu) misalnya: bulanan, triwulan, semester atau tahunan. Contohnya: mesin tik atau mesin kantor yang lain di cek kelayakannya/diperbaiki secara berkala setiap 3 bulan sekali.

Jumat, 20 April 2012

Upaya penanggulangan penyalahgunaan narkoba melalui upaya pencegahan, represif, kuratif dan rehabilitatif

Beberapa upaya penanggulangan penyalahgunaan Narkoba dapat dilakukan melalui beberapa cara, antara lain :
  1. Preventif (pencegahan), yaitu untuk membentuk masyarakat yang mempunyai ketahanan dan kekebalan terhadap narkoba. Pencegahan adalah lebih baik dari pada pemberantasan. Pencegahan penyalahgunaan Narkoba dapat dilakukan dengan berbagai cara, seperti pembinaan dan pengawasan dalam keluarga, penyuluhan oleh pihak yang kompeten baik di sekolah dan masyarakat, pengajian oleh para ulama, pengawasan tempat-tempat hiburan malam oleh pihak keamanan, pengawasan distribusi obat-obatan ilegal dan melakukan tindakan-tindakan lain yang bertujuan untuk mengurangi atau meniadakan kesempatan terjadinya penyalahgunaan Narkoba.
  2. Represif (penindakan), yaitu menindak dan memberantas penyalahgunaan narkoba melalui jalur hukum, yang dilakukan oleh para penegak hukum atau aparat keamanan yang dibantu oleh masyarakat. Kalau masyarakat mengetahui harus segera melaporkan kepada pihak berwajib dan tidak boleh main hakim sendiri.
  3. Kuratif (pengobatan), bertujuan penyembuhan para korban baik secara medis maupun dengan media lain. Di Sulsel sudah didirikan tempat-tempat penyembuhan dan rehabilitasi pecandu narkoba, yaitu Pusat Rahabilitasi Narkoba “Baddoka” Makassar.
  4. Rehabilitatif (rehabilitasi), dilakukan agar setelah pengobatan selesai para korban tidak kambuh kembali “ketagihan” Narkoba. Rehabilitasi berupaya menyantuni dan memperlakukan secara wajar para korban narkoba agar dapat kembali ke masyarakat dalam keadaan sehat jasmani dan rohani. Kita tidak boleh mengasingkan para korban Narkoba yang sudah sadar dan bertobat, supaya mereka tidak terjerumus kembali sebagai pecandu narkoba. [sumber : b.sutiyoso]

Cara Pencegahan Narkoba Sejak Dini

Cara Mencegah Narkoba Sejak Dini

penyalahgunaan narkoba dapat dicegah dan bahkan sebaiknya harus dicegah. Lebih baik mencegah dari pada mengobati, atau melakukan tindakan represif. Justru disinilah peran orang tua atau keluarga yang sangat penting dalam pencegahan penyalahgunaan narkoba pada anak. Berikut ini ada beberapa langkah yang dapat dilakukan orang tua untukmengurangi resiko penyalahgunaan narkoba

Skandal Seks Alihkan Perhatian dari Isu Narkoba dan Terorisme

Menteri Pertahanan Leon Panetta juga ikut menangani dampak skandal yang melibatkan personil keamanan Amerika dan pekerja seks komersil Kolombia.
Menteri Pertahanan Amerika Leon PAnetta (kiri) didampingi Kepala Staf Militer AS Jendral Martin Dempsey di Capitol Hill, Washington (19/4).

UKURAN HURUF - +
Menteri Pertahanan Amerika Leon Panetta bertolak ke Amerika Selatan sebagai bagian dari upaya-upaya Amerika untuk membangun kemitraan di kawasan itu, dalam memerangi perdagangan narkoba dan terorisme.  Tetapi sebagaimana dilaporkan wartawan VOA Luis Ramirez dari Pentagon, Menteri Pertahanan Leon Panetta juga akan menangani dampak skandal yang melibatkan personil keamanan Amerika dan pekerja seks komersil (PSK) Kolombia.

Sabtu, 07 April 2012

Fenomena Ganja Di Aceh

Menurut sejarahnya, ganja dibawa ke Aceh dari India pada akhir abad ke-19 ketika Belanda membuka perkebunan kopi di Dataran Tinggi Gayo. Pihak penjajah itu memakai ganja sebagai obat alami untuk menghindari serangan hama pohon kopi atau ulat pada tanaman tembakau. Walau Belanda yang membawanya ke dataran tinggi Aceh, namun menurut fakta yang ada, tanaman tersebut bukan berarti sepenuhnya berasal dari negaranya. Bisa jadi tanaman ini dipungut dari daratan Asia lainnya seperti Cina dan Thailand.

Efek Ganja Terhadap Kesehatan – Medical Marijuana – Ganja Medis23/11/2010

WP Greet Box icon
Meskipun aktifis legalisasi ganja yakin bahwa penggunaan ganja tidak memiliki efek negatif, namun banyak penelitian ilmiah yang menunjukkan bahwa penggunaan ganja dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan yang.

Miras Renggut Nyawa Satu Warga Sleman

KOMPAS.com/JOSEPHUS PRIMUS Ilustrasi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Dani Artanto (22), warga Kronggahan I RT 07 RW 04, Gamping, Sleman, ditemukan tewas di kamar rumahnya, Selasa (27/3/2012) malam. Dani diduga tewas karena minuman keras.
Korban ditemukan tak bernyawa dalam posisi duduk di kursi kamarnya oleh orangtua korban Tri Artanto (45), sekitar pukul 21.45 WIB. Tri curiga melihat anaknya duduk di atas kursi, dengan posisi tangan berpegangan ke pintu, tidak bergerak dalam waktu lama.
Karena korban meninggal secara tiba-tiba, petugas Polsek Gamping turun tangan dan meminta korban untuk diotopsi di RS Sardjito. Dari keterangan beberapa saksi, sebelum meninggal korban sempat nongkrong di lapangan Denggung Sleman bersama temannya Supri dan sempat melakukan pesta miras.